Matahari dan Matasapi

[Tulisan ini pertama kali dimuat di Harian Kompas pada tanggal 9 April 2005.]

BELUM lama ini sebuah koran Swedia ternama mengadakan lomba untuk menentukan kata apa dalam bahasa Swedia yang patut diberi julukan kata terindah. Lebih dari 700 usul diterima koran tersebut dan juri yang terdiri dari sejumlah profesor dan ahli bahasa akhirnya bersepakat bahwa hamna merupakan kata terindah dalam bahasa Swedia. Kata kerja ini tidak mudah diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, tapi kira-kira berarti ‘sampai di sebuah tempat secara tidak terencana’. Yang mengirim kata ini melampirkan motivasi bahwa kita sebagai manusia selalu sampai di tempat-tempat yang tidak sesuai dengan rencana awal kita. Mungkin saja betul.

Lanjut membaca